Prama Ramadani Putranto
Prama Ramadani Putranto Guru

Menebar Kebaikan dan Energi Positif

Selanjutnya

Tutup

RAMADAN Pilihan

Refleksi Idul Fitri: Sudahkah Ada Peningkatan Kadar Ketakwaan dalam Diri?

21 Mei 2021   10:59 Diperbarui: 21 Mei 2021   11:03 3274
+
Laporkan Konten
Laporkan Akun
Kompasiana adalah platform blog. Konten ini menjadi tanggung jawab bloger dan tidak mewakili pandangan redaksi Kompas.
Lihat foto
Refleksi Idul Fitri: Sudahkah Ada Peningkatan Kadar Ketakwaan dalam Diri?
Memaknai Kemenangan pada Momen Idul Fitri dengan Bertaubat dan Berikhtiar Menjadi Pribadi yang Lebih Baik - Sumber : lifestyle.kompas.com

"Alhamdulillah sudah tidak ikut-ikutan kumpul-kumpul komunitas ghibah lagi!"

"Alhamdulillah sudah tidak mudah tersulut emosi lagi."

"Alhamdulillah sudah tidak mendekati hal-hal negatif lainnya lagi."

Ramadhan usai berjumpalah dengan momentum Idul Fitri. Idul Fitri 1442 H kali ini sungguh berbeda dengan perayaan Idul Fitri sebelum-sebelumnya. Utamanya sebelum masa pandemi seperti ini. Dua periode ramadhan dan lebaran dilalui dengan suasana yang berbeda dan beragam ujian hadir akibat dampak pandemi. Hal yang sangat terasa adalah dampak pandemi pada lini ekonomi. Namun yakinlah selalu ada jalan kemudahan untuk keluar dari kesulitan tersebut. 

Ibadah ramadhan entah itu puasa atau ibadah-ibadah lainnya bertujuan untuk meningkatkan kadar keimanan dan ketakwaan. Jelas seperti yang tersurat dalam Qur'an Surat Al Baqarah 183. Harapannya adalah ibadah puasa sebulan penuh di Bulan Ramadhan berperan sebagai kawah candradimuka untuk menempa diri menjadi lebih baik dari sebelum-sebelumnya, sehingga momentum Idul Fitri menjadi titik puncak dari penempaan diri yang telah dilakukan. Menang atau tidaknya kembali ke diri kita masing-masing, mungkin memaknai kemenangan indikasinya adalah apakah ada perubahan peningkatan kadar keimanan dan ketakwaan yang terwujud pada akhlak kita masing-masing dalam beribadah kepada Allah dan dalam beribadah yang kaitannya dengan hubungan antar manusia. Kembali ke diri kita masing-masing yang merasakan kemenangan itu diperoleh atau tidak.

Perenungan Diri

Menyempatkan diri untuk diam merenung tentang apa yang telah dilakukan selama hidup adalah hal yang penting untuk mencapai hidup dengankadar keimanan dan ketakwaan yang lebih baik. Mencoba mengingat kembali tentang dosa apa yang pernah dilakukan dan juga menanamkan kemauan keras dalam diri untuk segera bertaubat. Menyesali perbuatan dan berjanji serta berkomitmen untuk tidak mengulanginya kembali. Wujud ketakwaan adalah dengan mematuhi semua perintah Allah dan menjauhi segala hal yang telah dilarang oleh Allah. Selama hidup, bagaimana yang terjadi? Sepanjang hari yang telah dilakukan utamanya pada momen-momen penuh keberkahan seperti pada Bulan Ramadhan dan pada titik puncak Idul Fitri apakah sudah menuju ke arah yang lebih baik atau hanya begitu-begitu saja. Hanya hati kecil kita yang dapat menjawabnya.

Memaknai Kemenangan dalam Momentum Idul Fitri

"Jangan Pernah Berputus Asa dari Rahmat Allah"

Manusia merupakan tempatnya salah dan khilaf. Selalu saja ada dosa yang mewarnai sepanjang hidup kita. Namun berputus asa atas rahmat Allah adalah hal yang kurang tepat. Selagi nafas masih berhembus rahmat Allah senantiasa terbuka. Hanya saja apakah kita dapat memanfaatkan kesempatan itu untu bertaubat dengan sungguh-sungguh ataukah hanya menyia-nyiakannya. Malu memang jika teringat dengan dosa-dosa besar masa silam yang telah diperbuat. Bersimpuh, menengadah tangan, seraya berdo'a penuh rasa malu di hadapan Allah merupakan cara yang tepat untuk segera bertaubat. Sadar diri dan berkomitmen utuh untuk terus berubah menjadi lebih baik. Hari esok harus lebih baik dari hari ini agar tidak merugi.

HALAMAN :
  1. 1
  2. 2
Beri Komentar
Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE

Belum ada komentar. Jadilah yang pertama untuk memberikan komentar!

Ramadan Bareng Pakar +Selengkapnya

Krisna Mustikarani
Krisna Mustikarani Profil

Dok, apakah tidur setelah makan sahur dapat berakibat buruk bagi tubuh? apakah alasannya? Kalau iya, berapa jeda yang diperlukan dari makan sahur untuk tidur kembali?

Daftarkan email Anda untuk mendapatkan cerita dan opini pilihan dari Kompasiana
icon

Bercerita +SELENGKAPNYA

Ketemu di Ramadan

LAPORKAN KONTEN
Alasan
Laporkan Konten
Laporkan Akun